Teknik sablon untuk berbagai bahan saat ini telah mengalami banyak perkembangan dan mekanisasi. Salah satu teknik paling populer adalah sablon DTF yang memiliki julukan lain sablon tepung. Cek pengertian dan kelebihan dari sablon dengan metode DTF berikut ini!
Sablon digital dengan DTF atau Direct Transfer Film merupakan sebuah teknik sablon melalui alat pencetak gambar berwarna pada kertas terlebih dulu.
Pencetakan gambar ada pada kertas kemudian menempelkannya pada kaos dengan cara press di suhu tertentu.
Sebelum melalui press dan pemanasan, ada taburan tepung perekat sablon di atas kaos. Pemanasan di suhu tertentu yaitu untuk melelehkan lem perekat sehingga hasil sablon DTF bisa merekat sempurna.
Metode DTF ini bisa mempermudah pembuatan kaos dalam jumlah satuan karena pengerjaannya yang satu-persatu.
Kelebihan sablon DTF yaitu terletak pada kemampuan mencetak sablon dengan berbagai warna hanya dengan satu kali proses. Ada banyak kelebihan lain dari metode sablon ini, berikut ulasannya!
Hasil sablon dengan metode DTF bisa memberikan kualitas warna mencolok dan cerah sesuai dengan desain. Kaos yang menggunakan metode DTF ini akan berwarna solid dan pekat, tampak perbedaan warna yang mencolok.
Apalagi jika menggunakan finishing epoxy, maka nanti sablon akan tampak mengkilap dan terkesan mewah.
Beberapa percetakan sablon umumnya mengalami permasalahan di cetak kaos yag tidak bisa dalam jumlah sedikit. Metode DTF ini menggunakan kertas A4 sebagai media cetaknya dan dapat mencetak kaos dalam jumlah satuan.
Hal ini sangat mudah mengingat cetakan dari printer berupa kertas satuan kemudian masuk ke proses press dan pemanasan. Biaya cetak satuan metode DTF terbilang sangat mudah daripada harus cetak satuan dengan teknik sablon manual.
Sablon dengan metode DTF tidak hanya terbatas untuk bahan kaos saja tetapi berbagai perlengkapan lainnya. Ini misalnya tote bag, sepatu, dan sejenisnya tanpa khawatir kualitasnya berkurang.
Melihat contoh hasil sablon DTF bisa melalui sablonannya yang lembut jika kamu sentuh dan juga lentur. Sablon ini bahkan jika coba kamu tarik tidak akan rusak karena memiliki elastisitas yang mirip dengan sablon plastisol.
Kelebihan selanjutnya dari metode DTF ini yaitu memberikan sablon yang tidak akan luntur dalam waktu lama. Sablon ini bahkan akan tetap bagus meskipun telah kamu cuci sering mungkin dan telah melewati uji 1000x kucek.
Biasanya, sablon kaos dan bahan lain memerlukan waktu lama untuk mengeringkan sablon atau dalam proses lainnya. Metode DTF ini mampu mempersingkat waktu penyablonan karena prosesnya yang sangat mudah dan praktis.
Sablon dengan metode ini bahkan bisa selesai dalam waktu kurang dari 5 menit saja untuk setiap kaosnya. Proses sablon hanya dengan mencetak desain di atas pet film setelah itu masuk ke proses press menggunakan mesin bertekanan.
Dengan berbagai kelebihan tersebut, harga mesin sablon DTF juga terbilang tinggi di kisaran 20 jutaan per unitnya. Tanpa harus membeli mesin DTF, kamu bisa menikmati hasil kaos dengan sablon DTF dengan jasa kami.
Segera kunjungi website kami di dyotees.co.id atau di Instagram dyoteessablon untuk informasi lebih lanjut. Kami bisa membantu kamu tampil trendy dengan kaos sablon dari kami dengan desain suka-suka kamu.