10 Tips Membuat Desain Baju Distro Kamu Jadi Kece

December 19, 2021

Dalam bisnis distro, desain baju distro menjadi salah satu hal utama untuk diperhatikan. Sebab, nilai jual atau daya tarik baju tidak hanya terletak pada bahannya saja tetapi juga pada desain baju tersebut. Jika kita aplikasikan konsep ini pada kaos, dimana model dari kaos umumnya sama maka, daya tarik sebuah kaos biasanya dilihat dari keseluruhan desain meliputi model, sablon, corak kain, dan penambahan aksesoris tertentu pada kaos. Nah, kali ini kami akan membahas tentang beberapa tips membuat baju untuk distro yang kece.

Tips Desain yang Membuat Baju Distro Yang Kece

Di bawah ini adalah 10 tips yang bisa kamu lakukan saat mendesain baju distro.

1. Tentukan Bahan Baju

Sebelum membuat desain untuk baju, terlebih dahulu kenali bahan dari baju tersebut. Terlebih jika anda akan membuat desain sablon kaos. Jenis sablon dan kemampuan bahan menyerap warna menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan.

2. Tentukan Tema Desain

Langkah awal untuk membuat sebuah desain adalah menentukan tema. Dengan tema yang sudah ditentukan, anda bisa lebih mudah memilih desain gambar yang cocok, font yang tepat, serta warna yang sesuai.

3. Tentukan Warna Baju

Dengan mengetahui warna baju, anda bisa menentukan warna yang sesuai untuk desain baju. Sebagai contoh ketika membuat desain baju warna hitam, tidak mungkin memasukkan warna hitam sebagai warna dominan pada desain yang akan dibuat.

4. Pelajari Kombinasi Warna Desain

Pelajari filosofi warna-warna yang ada, dan pelajari cara memadupadankan warna. Warna-warna cerah akan lebih sulit dipadu padankan, jadi anda harus lebih berhati-hati. Berbeda untuk warna soft, karena warna soft cenderung lebih mudah untuk dipadupadankan.

5. Tentukan Luas Area Desain

Tips desain baju distro selanjutnya adalah menentukan luas area desain. Dengan mengetahui luas area desain baju tersebut kamu bisa membuat desain yang sesuai, tidak terlalu besar atau kecil.

6. Mulai Dengan Desain Yang Sederhana

Sebagai seorang pemula, lebih baik untuk membuat desain yang sederhana tanpa banyak menggunakan warna dan gambar. Langkah awal bisa membuat desain dengan tema typography yang hanya menggunakan unsur tulisan. Desain yang sederhana bukan berarti desain yang buruk. Jika anda bisa mengemasnya dengan baik, desain yang sederhana justru menimbulkan kesan elegan.

7. Ikuti Trend

Pilih desain yang mengikuti trend. Dengan membuat desain yang sesuai trend maka masyarakat akan cenderung lebih menyukai dan ingin membeli baju desain tersebut.

8. Amati, Tiru, dan Modifikasi

Tips ini bukan berarti mengajarkan anda untuk melakukan plagiarisme. Dalam membuat desain penting bagi anda untuk memiliki kiblat atau sumber inspirasi. Perhatikan secara detail desain yang menurut anda bagus dan menginspirasi, kemudian modifikasi sesuai dengan karakter produk distro kamu.

9. Minta Penilaian Orang Lain

Setelah selesai membuat suatu desain tertentu, mintalah pendapat atau penilaian orang lain. Penilaian ini bisa memberikan insight baru bagi anda tentang desain tersebut yang mungkin anda belum tahu atau belum sadari.

10. Desain Yang Lucu

Membuat desain baju untuk kebutuhan komersial, lebih mudah jika memilih tema komedi. Masyarakat cenderung lebih menyukai genre komedi karena lebih menarik. Desain baju bisa menampilkan gambar kartun, meme, atau kata-kata lucu yang sedang tren.

Demikian 10 tips cara membuat desain baju distro yang kece yang dapat Dyotees berikan. Setelah membuat desain baju distro pilihan, Anda bisa menghubungi Dyotees. Dyotees akan membantu Anda untuk mewujudkan desain Anda dalam bentuk baju distro yang menarik.

WhatsApp